Breaking News
Anak Bunuh Ibu Kandung, Polisi Lakukan Rekonstruksi Pembunuhan di Gampong Kajhu | Pemdes Sumber Nadi Salurkan BLT-DD Triwulan II TA 2024 Kepada 9 KPM | Senyum Bahagia 10 KPM Usai Terima BLT DD Tahap II 2024 Dari Pemdes Berundung | Tingkatkan Kapasitas Aparatur Kampung, Bupati Alfedri Bawa Sekdes Belajar di Kota Tahu | Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Muara Enim Sosialisasi TPPO Di Kelurahan Dempo Makmur | Lapas Muara Enim Terima Monev dari Dinkes Kabupaten Muara Enim Rabu, 15 Mei 2024

 
🢭 Siagaonline.com ⮞ Pekanbaru
Seorang Manager Perusahaan Swasta di Kota Pekanbaru Dianiaya,Tersangka Tidak Kunjung ditangkap
Pekanbaru | Sabtu, 20 April 2024 19:31:54 WIB

Siagaonline.com, Pekanbaru - Kasus penganiayaan yang menimpa seorang manager salah satu perusahaan pialang di Pekanbaru, belum juga menemui titik terang. Meskipun laporan telah diajukan dan tersangka telah diidentifikasi, penangkapan terhadap tersangka belum juga dilakukan
sabtu, (20/4/24).

Penundaan penangkapan tersangka berinisial DAC, yang merupakan karyawan salah satu perusahaan swasta di Pekanbaru, telah memicu kecaman dari berbagai pihak, yang menuntut tindakan cepat dari aparat penegak hukum. Dari penganiayaan yang dilakukan mengakibatkan luka-luka serius pada korban.

Korban melalui pengacaranya Rori Fernandez mengaku, sudah melakukan pelaporan pada pihak berwajib, dengan nomor surat Laporan polisi nomor :LP/B/845/XII/2023/SPKT/POLRESTA PEKANBARU/POLDA RIAU, tanggal 18 Desember 2023 an. A.R. Tentang dugaan tindak pidana penganiayaan, sebagaimana dimaksud dalam rumusan pasal 351 KUHPidana. Dan sudah mengikuti berbagai proses hukum hingga pelaku ditetapkan sebagai tersangka.

"Kami sudah membuat laporan kepada polres Pekanbaru pada 18 Desember 2023 lalu, pada pemanggilan pertama pelaku mangkir dari panggilan pihak berwajib, pada pemanggilan kedua pelaku hadir dan setelah melalui proses BAP pelaku ditetapkan sebagai tersangka, namun hingga saat ini belum juga ada penangkapan," ujarnya.

Insiden tragis ini terjadi pada tanggal 18 Desember 2023 di salah satu cafe Jln Taman Sari di Pekanbaru, Menurut keterangan, korban sedang duduk di Cafe tersebut tiba-tiba diserang oleh pelaku yang sebelumnya sempat menjadi karyawan korban disalah satu kantor tempatnya bekerja. Insiden tersebut menyebabkan korban menderita luka-luka serius pada bagian wajah dan lengan, berdasarkan hasil visum dari dokter, korban mengalami pecah pembulu darah pada bagian mata, di kutip dari Mitramabesnew.id

"Sebelumnya korban juga sempat mendapatkan ancaman, kemudian melakukan pengaduan pada pihak berwajib namun, dikarenakan tidak ada tindakan kekerasan dari pelaku maka pengaduan tersebut tidak ditindak lanjuti, hingga saat mendapat tindak penganiayaan kami membuat laporan kembali dan sudah hampir lima bulan belum juga ada tindakan penangkapan terhadap pelaku," tegasnya.

Menurut pengacara korban permasalah ini diawali pelaku, yang merasa dicemarkan nama baiknya oleh salah satu karyawan bagian marketing tempat korban bekerja, hingga pelaku juga sempat datang kekantor korban dan membuat keributan.

"Pelaku merasa dicemarkan nama baiknya oleh salah satu staf karyawan korban, dia menuduh bahwa karyawan korban itu melakukan hal tersebut dikarenakan mendapat pengaruh dari korban sehingga pelaku merasa tidak puas dan merasa korban tidak meminta maaf padanya hingga terjadilah penganiayaan tersebut,"paparnya

Rori (Pengacara) berharap pihak berwenang memberikan klarifikasi dan menjelaskan langkah-langkah yang akan diambil dengan segera menangkap pelaku agar kasus ini tertangani dengan cepat dan adil.

"Bahkan sampai saat ini pelaku sudah jadi tersangka tidak ada rasa penyesalan, atau meminta maaf kepada korban. Pihak berwajib perlu melakukan tindakan preventif untuk mencegah terjadinya insiden serupa di masa depan," pintanya.

Dalam hal ini juga harapan si korban (A.R) agar dia mendapat keadilan dan perlindungan hukum dari pihak yang berwajib.(T. Zebua)


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa korupsi dan lain-lainnya/rilis atau ingin pasang Iklan dan berbagi foto?
Silakan SMS/WatsApp ke:
0852-6599-9456
Via E-mail:
red_siagaonlinepku@yahoo.com / redaksisiagaonline@gmail.com
(Mohon Dilampirkan Data Diri Anda)

Anak Bunuh Ibu Kandung, Polisi Lakukan Rekonstruksi Pembunuhan di Gampong Kajhu
Daerah | Rabu 15 Mei 2024, 18:27 WIB
Pemdes Sumber Nadi Salurkan BLT-DD Triwulan II TA 2024 Kepada 9 KPM
Siaga Lampung | Rabu 15 Mei 2024, 18:26 WIB
Senyum Bahagia 10 KPM Usai Terima BLT DD Tahap II 2024 Dari Pemdes Berundung
Siaga Lampung | Rabu 15 Mei 2024, 18:25 WIB
Tingkatkan Kapasitas Aparatur Kampung, Bupati Alfedri Bawa Sekdes Belajar di Kota Tahu
Daerah | Rabu 15 Mei 2024, 18:24 WIB
Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Muara Enim Sosialisasi TPPO Di Kelurahan Dempo Makmur
Daerah | Rabu 15 Mei 2024, 18:22 WIB
Lapas Muara Enim Terima Monev dari Dinkes Kabupaten Muara Enim
Daerah | Rabu 15 Mei 2024, 18:20 WIB



Komentar Anda :

 
Berita Terkini Indeks
#1 Anak Bunuh Ibu Kandung, Polisi Lakukan Rekonstruksi Pembunuhan di Gampong Kajhu
#2 Pemdes Sumber Nadi Salurkan BLT-DD Triwulan II TA 2024 Kepada 9 KPM
#3 Senyum Bahagia 10 KPM Usai Terima BLT DD Tahap II 2024 Dari Pemdes Berundung
#4 Tingkatkan Kapasitas Aparatur Kampung, Bupati Alfedri Bawa Sekdes Belajar di Kota Tahu
#5 Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Muara Enim Sosialisasi TPPO Di Kelurahan Dempo Makmur
#6 Lapas Muara Enim Terima Monev dari Dinkes Kabupaten Muara Enim
#7 Kalapas Muara Enim Mukhlisin Fardi Kunjungi BNN Kabupaten Muara Enim
#8 Butuh Atensi khusus Aparat Penegak Hukum Sikapi Soal PT GML Diduga Serobot Lahan Warga
#9 Melepas 33 Jamaah Calon Haji, Camat Rambah Samo Ajak Warga Mantapkan Ibadah
#10 Tingkatkan Kapasitas TRC, BPBD Lamsel Gelar Simulasi dan Pelatihan Water Rescue
 


 
 

Siagaonline.com adalah media online yang melayani informasi dan berita dengan mengutamakan kecepatan serta kedalaman informasi. Selengkapnya


 
Quick Links
 
+ Home
+ Redaksi
+ Disclaimer
+ Pedoman Berita Siber
+ Tentang Kami
+ Info Iklan
 
Kanal
 
+ Nasional
+ Daerah
+ Kota
+ Internasional
+ Politik
+ Ekonomi
+ Hukrim
+ Olahraga
+ Indeks
 

Alamat Redaksi/TU

 
Jalan Sekuntum No.26 Kelurahan Sialang Sakti, Kecamatan Tenayan Raya, Pekanbaru-Riau 28285
Telpon: 0852-6599-8456

Email:
red_siagaonlinepku@yahoo.com
Website:
www.siagaonline.com
 
Copyright © 2023 Siagaonline.com, all rights reserved