Breaking News
Nobar Piala Sepak Bola Semi Final AFC Bersama Pj Bupati di BASS Muara Enim | Siak Raih Peringkat 3 MTQ ke 42 Provinsi Riau di Dumai | Pelaku Pencurian di Nagari Koto Ranah Diringkus Personil Gabungan Polres Dharmasraya | Bupati Kukuhkan Pengurus Forum Anak Kabupaten Natuna Periode 2024 - 2025 | Bupati Natuna Natuna Turut Hadiri Gelar Bazar Pangan Murah | Malam ke 9 Wabup Natuna Bersama Rombongan Safari Ramadhan di Masjid Addinur Irsyad Minggu, 28 April 2024

 
🢭 Siagaonline.com ⮞ Bengkalis
Bupati Kasmarni Harapkan IPMR Sinergi Bersama Bangun Negeri
Bengkalis | Rabu, 07 Juni 2023 16:59:04 WIB

Teks foto: Bupati Bengkalis Kasmarni dan Bupati Bengkalis ke 14 Amril Mukminin dan tamu kehormatan lainnya foto bersama pengurus IKMR Kabupaten Bengkalis

Siagaonline.com, Bengkalis - Bupati Bengkalis Kasmarni mengucapkan selamat dan tahniah atas pengukuran Pengurus Ikatan Pemuda Minang Riau (IPMR) Kabupaten Bengkalis periode 2023-2028, yang di komandoi oleh Alga Viqky Azmi, di Lapangan Gedung LAMR Mandau, Minggu, 4 Juni 2023.


"Kami berharap agar organisasi ini benar-benar dijadikan sebagai wadah tempat bersatu, tempat perjuangan, tempat pengkaderan, tempat belajar dan tempat membina pemuda-pemudi minang yang tersebar diseluruh pelosok Negeri Junjungan ini, guna menyamakan persepsi, ide serta gagasan melalui program kerja yang nyata dan realistis untuk terlibat dalam mendukung pelaksanaan berbagai program pembangunan di Kabupaten Bengkalis," ujar Bupati Kasmarni ketika memberikan sambutan pada acara tersebut.

Bu Kasmarni menyakini para pengurus IKMR adalah sosok pemuda-pemudi minang yang mempunyai karakter sebagai revolusioner, optimis, berpikiran maju dan memiliki moralitas serta sifat lainnya, untuk ikut mengarahkan serta memberdayakan masyarakat serta daerah ini menjadi lebih Bermarwah, Maju dan Sejahtera.

"Kami optimis, IPMR Kabupaten Bengkalis di bawah kepemimpinan saudara Alga Viqky Azmi, beserta jajaran, dengan semangat baru dan kuatnya, mampu bersinergi dengan kami pemerintah daerah dan dengan organisasi kepemudaan maupun dengan organisasi kemasyarakatan lainnya yang ada didaerah ini, dalam menggerakkan, serta memajukan pembangunan Kabupaten Bengkalis," sebutnya.

Bupati juga mengharapkan agar Pengurus IPMR segera menyusun memantapkan program kerja secara maksimal, yang diselaraskan dengan visi, misi dan delapan program unggulan Pemerintah Kabupaten Bengkalis

"Mari sama-sama kita bersinergi untuk memajukan Negeri Junjungan Kabupaten Bengkalis ini. Tentunya di tangan kami yakin dengan bersama-sama kita bisa mewujudkan Kabupaten Bengkalis yang Bermarwah Maju dan Sejahtera," tutup Bu Kasmarni.

Hadir dalam acara tersebut, Plt Sekda Bengkalis, dr Ersan Saputra, Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan, H Bustami HY, Asisten Perekonomian dan Pembangunan H Toharudin, Asisten Pemerintahan dan Kesra, Andris Wasono, para Pejabat Tinggi di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis, para Camat, Kepala Desa dan Lurah se Kabupaten Bengkalis.

Hadir juga dalam acara tersebut, Bupati Bengkalis ke-14, Amril Mukminin, Anggota DPRD Provinsi Riau, Makmun Solihin dan Iwandi, Pimpinan DPRD Bengkalis, Syaiful Ardi, Anggota DPRD Bengkalis Al Azmi, Septian Nugraha, Syafroni Untung, Nanang Arianto, Ketua IKMR Provinsi Riau, Zico Basco dan tamu kehormatan lainnya.

Sebagai informasi, Alga Viqky Azmi merupakan anak dari Anggota DPRD Bengkalis Al Azmi. Ketua IKMR Kabupaten Bengkalis ini memiliki darah Minang dari jalur ibundanya. (INF)


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa korupsi dan lain-lainnya/rilis atau ingin pasang Iklan dan berbagi foto?
Silakan SMS/WatsApp ke:
0852-6599-9456
Via E-mail:
red_siagaonlinepku@yahoo.com / redaksisiagaonline@gmail.com
(Mohon Dilampirkan Data Diri Anda)

Nobar Piala Sepak Bola Semi Final AFC Bersama Pj Bupati di BASS Muara Enim
Daerah | Minggu 28 April 2024, 15:56 WIB
Siak Raih Peringkat 3 MTQ ke 42 Provinsi Riau di Dumai
Siak | Minggu 28 April 2024, 15:55 WIB
Pelaku Pencurian di Nagari Koto Ranah Diringkus Personil Gabungan Polres Dharmasraya
Daerah | Minggu 28 April 2024, 15:54 WIB
Pemkab Inhil Berhasil Tekan Angka Stanting 9,7 Persen, Pj Bupati Apresiasi Kinerja Semua Unsur
Indragiri Hilir | Minggu 28 April 2024, 11:38 WIB
Arwin Pindah Hati Dari Alfedri ke Afni di Pilkada Siak 2024
Siak | Minggu 28 April 2024, 11:36 WIB
Kerap Meresahkan, Polsek Darussalam Ringkus Pelaku Pencurian
Daerah | Minggu 28 April 2024, 07:46 WIB



Komentar Anda :

 
Berita Terkini Indeks
#1 Nobar Piala Sepak Bola Semi Final AFC Bersama Pj Bupati di BASS Muara Enim
#2 Siak Raih Peringkat 3 MTQ ke 42 Provinsi Riau di Dumai
#3 Pelaku Pencurian di Nagari Koto Ranah Diringkus Personil Gabungan Polres Dharmasraya
#4 Pemkab Inhil Berhasil Tekan Angka Stanting 9,7 Persen, Pj Bupati Apresiasi Kinerja Semua Unsur
#5 Arwin Pindah Hati Dari Alfedri ke Afni di Pilkada Siak 2024
#6 Kerap Meresahkan, Polsek Darussalam Ringkus Pelaku Pencurian
#7 Indra Muchlis Adnan Wafat, Ketua KNPI Inhil: Kita Kehilangan Bapak Pendidikan
#8 Dukung Timnas Indonesia U23, Yuk Meriahkan Nobar Berasama Pj Bupati Inhil
#9 Kopi Boi Tawarkan Nobar Seru Indonesia vs Uzbekistan
#10 Kejaksaan Agung Memeriksa 9 Orang Saksi dugaan Tindak pidana korupsi Komoditas Timah
 


 
 

Siagaonline.com adalah media online yang melayani informasi dan berita dengan mengutamakan kecepatan serta kedalaman informasi. Selengkapnya


 
Quick Links
 
+ Home
+ Redaksi
+ Disclaimer
+ Pedoman Berita Siber
+ Tentang Kami
+ Info Iklan
 
Kanal
 
+ Nasional
+ Daerah
+ Kota
+ Internasional
+ Politik
+ Ekonomi
+ Hukrim
+ Olahraga
+ Indeks
 

Alamat Redaksi/TU

 
Jalan Sekuntum No.26 Kelurahan Sialang Sakti, Kecamatan Tenayan Raya, Pekanbaru-Riau 28285
Telpon: 0852-6599-8456

Email:
red_siagaonlinepku@yahoo.com
Website:
www.siagaonline.com
 
Copyright © 2023 Siagaonline.com, all rights reserved