Ratusan Warga Bukittinggi Harus Mengungsi Ketempat Aman Karena Banjir
Rabu, 02-02-2022 - 08:23:50 WIB
SiagaOnline.com, Bukittinggi - Ratusan warga di kota Bukittinggi Provinsi Sumatera Barat harus mengungsi ketempat aman, karena musibah banjir yang terjadi di kota Wisata itu, Selasa (1/2).
Kepala BPBD Kota Bukittinggi, Ibentaro Samudera menerangkan untuk jumlah pengungsi terbanyak adalah di kelurahan Pulai Anak Air kecamatan Mandiangin Koto Selayan.
"Ada 210 warga yang terdata terpaksa mengungsi malam ini karena banjir yang belum surut, rumah mereka terendam dan kerugian total masih dalam pendataan," kata Ibentaro Samudera.
Jumlah itu terdiri dari 60 Kepala Keluarga, anak-anak 30 orang, balita 10 orang dan 12 orang lansia.
"Rata-rata rumah warga yang mengungsi sudah terendam paling tidak 30 sentimeter, untuk bantuan makanan malam ini sudah ditanggulangi oleh Dinas Sosial," sebut Ibentaro.
Lanjutnya, Ia mengatakan pihaknya bersama kepolisian dan masyarakat terus mengupayakan penyedotan air yang menggenangi rumah warga.
"Kita terus bergerak mengevakuasi warga dan menyedot genangan air serta pembersihan drainase yang tersumbat dan menyebabkan air belum juga surut," ujarnya.
Beberapa daerah lain terparah dalam musibah banjir terjadi di Jembatan Besi yang membuat 5 unit rumah terendam dengan tinggi air setinggi lutut orang dewasa.
"Juga di belakang RRI Aur Kuning dan Birugo Puhun yang beberapa rumah warga juga tidak bisa ditempati malam ini," tuturnya. (Nia)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa korupsi dan lain-lainnya/rilis atau ingin pasang Iklan dan berbagi foto?
Silakan SMS/WatsApp ke:
0852-6599-9456
Via E-mail:
red_siagaonlinepku@yahoo.com / redaksisiagaonline@gmail.com
(Mohon Dilampirkan Data Diri Anda) |
Komentar Anda :