Breaking News
Keberangkatan 470 JCH Rohul Kloter 8 Diresmikan Oleh Bupati Sukiman di Embarkasi Haji Batam | Personil Gabungan Polres Dharmasraya Melakukan Patroli Cegah Balap Liar dan 3C | Ratusan Pelaku UMKM Meriahkan Launching Pusat Kuliner Taman Labuai dan Galeri Dekranasda | Rosalina Hadiri Malam Puncak Peringatan HKG PKK Ke-52 di Solo | Lepas Jalan Sehat Hardiknas Wabup Husni Apresiasi Ini Sangat Luar Biasa | Prestasi Gemilang: Airin Azahra Siregar Juara IV Pekan Inovasi dan Investasi Sumatra Utara 2024 Senin, 20 Mei 2024

 
🢭 Siagaonline.com ⮞ Siaga Kepri
Puluhan Hektare Lahan di Pulau Ranoh Diserobot, Ahli Waris Tuntut Keadilan
Kasus Destinasi Wisata di Pulau Ranoh Kota Batam Belum Tuntas, Ahli Waris Tuntut Keadilan
Siaga Kepri | Jumat, 15 Desember 2023 14:07:34 WIB

SiagaOnline.com, Batam - Penanganan kasus penyerobotan lahan tanah hingga kasus perambahan hutan bakau secara illegal yang dilakukan oleh para oknum yang tak bertanggungjawab seakan sebuah tradisi yang tak sanggup diusut oleh aparat hukum di republic ini. Seperti halnya yang terjadi di pulau Ranoh Kelurahan Pulau Abang Kecamatan Galang Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), ahli waris menuntut keadilan atas alashak milik tanahnya yang diduga dirampas sejak tahun 2017 silam.


Demikian dikemukakan Azhar selaku ahli waris pemilik tanah sesuai dengan bukti surat tebas bernomor 02./B.S./1901 atasnama Djojah Binti Nurdin dan jenis bukti surat pernyataan dan surat keterangan lainnya yang ditandatangani oleh pemerintah setempat.  

Nasib Azhar selaku ahli waris jadi korban perampasan dan pengrusakkan berbagai macam jenis tanaman (kelapa) dan pengrusakkan plank/merk kepemilikan atas tanahnya yang diduga dilakukan oleh pengelola destinasi wisata pulau Ranoh Kota Batam Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) tersebut, kata Azhar kepada Wartawan, Kamis (14/12/2023).

Dia menambahkan bahwa lahan kebun Pulau Ranoh tersebut sejak tahun 1961 hingga saat ini masih dalam penguasaan ahli waris dan tidak pernah atau belum pernah memperjualbelikan kepada pihak lain atau kepada pihak PT. Mega Puri Lestari (PT. MPL) dan PT. Mega Puri Nusantara (PT. MPN) selaku pengelola destinasi wisata di pulau Ranoh Kota Batam saat ini.

“Kejahatan luar biasa dibalik penyerobotan dan perampasan lahan atas tanah pulau Ranoh Kota Bata ini harus diungkap dan diusut. Siapa dalang dibalik perampasan ini? Sebab tidak menutup kemungkinan melibatkan banyak oknum pejabat Pemprov Kepri dan oknum pejabat Pemko Batam, yang berupaya menggelapkan data kepemilikkan tanah dan bersekongkol dengan mafia tanah untuk merampas tanah hak milik nenek kami, serta menggelapkan uang pajak destinasi wisata beserta izin pemanfaatan perambahan hutan bakau secara illegal di pulau Ranoh Kota Batam tersebut,” papar Azhar

Menurut Azhar, pihaknya selaku ahli waris telah melakukan berbagai upaya pengungkapan dan penyelesaian macam kasus penyerobotan/perampasan hak atas tanah di pulau Ranoh Kota Batam tersebut.

“Saya bersama beberapa kuasa hukum/pengacara sudah melakukan berbagai upaya hukum agar tanah atau kebun Pulau Ranoh tersebut segera terselesaikan melalui mediasi yang difasilitasi oleh pihak pemerintah daerah dan pusat,’ katanya.

Namun sejak tahun 2017 silam hingga saat ini, penyelesaiannya tidak ada alias nihil. Justeru Saya menduga telah terjadi manipulasi atas data surat kepemilikkan lahan tanah yang diduga diterbitkan oleh oknum pejabat yang tak bertanggungjawab di Pemprov Kepri maupun Pemko Batam, termasuk izin pengelolaan destinasi wisata pulau Ranoh Kota Batam itu,” tuturnya

Disampaikan Azhar, permasalahan yang terjadi bukanlah permasalahan yang rumit untuk diselesaikan. Dimana pada tahun 2019 sebelumnya, pihak  PT. Mega Puri Lestari (PT. MPL) pernah berjanji akan membayar seluruh kerugian atas kepemilikkan lahan tanah kebun pulau Rano tersebut kepada ahli waris. Namun sampai sekarang ini, janji PT. MPL untuk membayar kerugian ahli waris itu tidak pernah ada,” ungkap Azhar.

Ditegaskan Azhar, akibat ketidakseriusan pihak PT. Mega Puri Lestari untuk menyelesaikan dugaan perbuatan melawan hukum dalam hal perampasan hak atas lahan tanah di pulau Ranoh yang didalamnya telah terjadi pembabatan hutan bakau/mangrove sejak tahun 2017 beserta penyalahgunaan izin destinasi wisata yang mengarah pada potensi kerugian Negara puluhan miliar, dia (Azhar-red) berjanji akan tetap berupaya menempuh jalur hukum sampai keadilan itu terang benderang.

“Iya. Kami selaku ahli waris akan terus menerus mengungkap kejahatan dibalik dugaan penyerobotan dan perampasan hakmilik atas tanah lahan kebun pulau Ranoh Kota Batam tersebut hingga tuntas. Saya menduga ada banyak oknum pejabat yang turut serta menggelapkan data kepemilikkan tanah dan bersekongkol dengan mafia tanah di pulau Ranoh Kota Batam tersebut,” ungkapnya

Hingga berita ini naik, tim awak media masih melakukan upaya konfirmasi kepada direktur PT. Mega Puri Lestari maupun Dirut-nya PT. PT. Mega Puri Nusantara (PT. MPN). Selain itu, tim media ini juga akan berupaya meminta keterangan dari Kepala Kantor BPN Kota Batam, Deni Prasetyo, S.E., M.M yang dikabarkan turut serta mengetahui berbagai dugaan penyimpangan perizinan dan uang pajak destinasi wisata di Pulau Ranoh Kota Batam, Kepulauan Kepri tersebut. **


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa korupsi dan lain-lainnya/rilis atau ingin pasang Iklan dan berbagi foto?
Silakan SMS/WatsApp ke:
0852-6599-9456
Via E-mail:
red_siagaonlinepku@yahoo.com / redaksisiagaonline@gmail.com
(Mohon Dilampirkan Data Diri Anda)

Keberangkatan 470 JCH Rohul Kloter 8 Diresmikan Oleh Bupati Sukiman di Embarkasi Haji Batam
Rokan Hulu | Senin 20 Mei 2024, 11:52 WIB
Personil Gabungan Polres Dharmasraya Melakukan Patroli Cegah Balap Liar dan 3C
Daerah | Senin 20 Mei 2024, 11:50 WIB
Ratusan Pelaku UMKM Meriahkan Launching Pusat Kuliner Taman Labuai dan Galeri Dekranasda
Pekanbaru | Senin 20 Mei 2024, 11:49 WIB
Rosalina Hadiri Malam Puncak Peringatan HKG PKK Ke-52 di Solo
Daerah | Senin 20 Mei 2024, 11:48 WIB
Lepas Jalan Sehat Hardiknas Wabup Husni Apresiasi Ini Sangat Luar Biasa
Siak | Senin 20 Mei 2024, 11:44 WIB
Prestasi Gemilang: Airin Azahra Siregar Juara IV Pekan Inovasi dan Investasi Sumatra Utara 2024
Siaga Sumut | Minggu 19 Mei 2024, 19:04 WIB



Komentar Anda :

 
Berita Terkini Indeks
#1 Keberangkatan 470 JCH Rohul Kloter 8 Diresmikan Oleh Bupati Sukiman di Embarkasi Haji Batam
#2 Personil Gabungan Polres Dharmasraya Melakukan Patroli Cegah Balap Liar dan 3C
#3 Ratusan Pelaku UMKM Meriahkan Launching Pusat Kuliner Taman Labuai dan Galeri Dekranasda
#4 Rosalina Hadiri Malam Puncak Peringatan HKG PKK Ke-52 di Solo
#5 Lepas Jalan Sehat Hardiknas Wabup Husni Apresiasi Ini Sangat Luar Biasa
#6 Prestasi Gemilang: Airin Azahra Siregar Juara IV Pekan Inovasi dan Investasi Sumatra Utara 2024
#7 Komitmen Polisi dalam Melayani Masyarakat: Patroli Ke Gereja di Kota Padangsidimpuan
#8 Bupati Lamsel Apresiasi Semangat Warga Kalianda, Gotong Royong Benahi Saluran Air
#9 Rutan Karimun Adakan Kunjungan Khusus Anak Sekolah
#10 Nanang Ermanto Kembali Serahkan Bantuan Bedah Rumah CSR PT ASDP Cabang Bakauheni
 


 
 

Siagaonline.com adalah media online yang melayani informasi dan berita dengan mengutamakan kecepatan serta kedalaman informasi. Selengkapnya


 
Quick Links
 
+ Home
+ Redaksi
+ Disclaimer
+ Pedoman Berita Siber
+ Tentang Kami
+ Info Iklan
 
Kanal
 
+ Nasional
+ Daerah
+ Kota
+ Internasional
+ Politik
+ Ekonomi
+ Hukrim
+ Olahraga
+ Indeks
 

Alamat Redaksi/TU

 
Jalan Sekuntum No.26 Kelurahan Sialang Sakti, Kecamatan Tenayan Raya, Pekanbaru-Riau 28285
Telpon: 0852-6599-8456

Email:
red_siagaonlinepku@yahoo.com
Website:
www.siagaonline.com
 
Copyright © 2023 Siagaonline.com, all rights reserved